Sabtu, 07 Juli 2012

**Kiamat Dunia Maya?**

Kemarin sempat liat berita sekilas tentang virus DNS Changer begitu, tapi cuma liat secuil aja, jadi saya kurang mengerti. Pagi tadi, saya sempat dikagetkan dengan berita VIVAnews yang berjudul

9 Juli, "Kiamat" Ancam Dunia Maya?

(hehe...maaf tulisannya gede banget ya)
Usut punya usut setelah saya baca DNS Changer adalah virus yang digunakan orang-orang tak bertanggung jawab untuk mengarahkan akses internet orang lain ke website-website jahat yang biasanya mencuri data-data personal sehingga orang yang mengaksesnya akan mengalami kerugian, sejenis phising  begitu sepertinya. (DNS apa yak?)
Teman-teman bisa baca beritanya di situs VIVAnews tersebut, dan akan ada serangkaian berita lainnya yang mengikuti.. 

OS Windows Berpotensi Korban Kiamat InternetCara Selamat dari "Kiamat" Dunia Maya dsb

memang disalah satu berita tersebut disarankan untuk mengecek komputer teman, dan jika memang terinfeksi bisa menggunakan Antivirus dan disini yang dipublish hanya Kaspersky (_ _") jadi kayak promosi si VIVAnews.

Saran saya cek saja di DCWG, ini situs resmi Amerika serikat untuk mendeteksi (detect), menyembuhkan (fix) dan melindungi (detect). Teman2 pilih detect saja, terus pilih untuk deteksi otomatis atau manual. *saran saya coba saja keduanya :)
untuk yang manual sendiri dibagi untuk OS Windows7, XP, Mac dll

Jadi kesimpulannya, sebelum PC, Laptop, Netbook, Notebook dan sejenisnya milik teman gak bisa koneksi senin 9 Juli nanti, cek dulu kesehatannya disitus diatas. And, jangan lupa untuk terus update Antivirus teman untuk menghadapi virus-virus lainnya, So...  :) Don't Worry Be Happy.

0 comments:

Posting Komentar

Your Comment is So Valuable for Me
Komentar anda begitu berharga bagi saya ^^

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Plipeo